Saudi Kerja Sama dengan UNDP Bangkitkan Industri Manufaktur di Yaman

Lembaga khusus Arab Saudi untuk rekonstruksi Yaman (SDRPY) melakukan kerja sama dengan badan dunia UNDP untuk membangkitkan kemampuan industri manufatur Yaman yang sudah lama hilang.

Bidang yang ditangani termasuk industri perikanan, kesehatan, pendidikan, pertanian dan lain sebagainya.

Pada abad pertengahan, industri manufaktur Yaman dikenal salah satu yang bermutu tinggi.
Pada era Ottoman dan Inggris kapasitas itu semakin meningkat. Namun, pada tahun 60-an, terjadi berbagai gejolak politik yang membuat sektor tersebut menurun.

Kini, profesi di Yaman lebih banyak menjadi pedagang selain industri. Meski banyak inovasi di bidang alat berat dan permesinan  dan lain sebagai tapi hampir tidak ada produksi massal di Yaman.

Padahal banyak pekerja migran dan ekspat Yaman yang mempunyai pabrik di luar negeri.

Industri manufaktur yang layak untuk dibangun di Yaman adalah otomotif, perkapalan, produksi alat berat, peralatan rumah, elektronik dan lain sebagainya.

Uniknya, justru Houthi yang kini mempunyai pemerintahan tandingan di Sanaa saat ini sedang menggalakkan industri manufakturnya.

Selain untuk mengatasi keterbatasan perdagangan dunia maupun keterisolasian, Sanaa juga melihat babwa mendorong manufatur buatan dalam negeri akan memperbaiki citra mereka terhadap lawan politiknya.


Share on Google Plus

About Admin2

Berita Dekho (www.beritadekho.com) merupakan media nasional yang pada awalnya didirikan untuk mempromosikan potensi alumni Indonesia yang pernah kuliah dan menimba ilmu di India dan negara-negara Asia Selatan. Lihat info selanjutnya di sini

0 comments:

Post a Comment

loading...