Pelatihan Peningkatan Produktivitas UKM di Konut Berakhir, Ini Pesan Bupati Ruksamin yang Kader PBB

Bupati Konut Ruksamin (kiri) dalam sebuah kesempatan (ilustrasi)
BeritaDEKHOPelatihan Peningkatan Produktivitas yang diselenggarakan BPP Kendari bekerjasama dengan pemerintah daerah Konawe Utara (pemda Konut) ditutup secara resmi oleh Bupati Konawe Utara Dr. Ir. H. Ruksamin, ST, M.Si,  ASEAN, Eng pada Sabtu, 27/7/2019.

Dalam sambutannya, mantan Wakil Bupati Konut Era Aswad Sulaiman tersebut menyampaikan bahwa pasca pelatihan ini, peserta yang merupakan pegiat Usaha Kecil Menengah (UKM) bisa mengembangkan usahanya dengan ilmu yang didapat selama mengikuti pelatihan lebih kurang sepekan.
Ruksamin


“Saya sangat berharap, ilmu yang bapak dan ibu dapatkan dari hasil pelatihan peningkatan produktivitas bisa bermanfaat. Sehingga usaha bapak dan ibu bisa berkembang," kata Ruksamin yang juga merupakan kader Partai Bulan Bintang tersebut.

Ditempat yang sama, kepala BPP Kendari Dra. Andi Asriani Koke, MM senada dengan Ruksamin, menyampaikan bahwa pihaknya juga berharap ilmu dari pelatihan ini betul-betul dimanfaatkan untuk meningkatkan produktivitas pelaku usaha di Konut dan meningkatkan kinerja.

Pada kesempatan tersebut dirangkaikan juga dengan penandatanganan MoU antara Pemerintah Kab. Konawe Utara dan Balai Peningkatan Produktivitas Kendari tentang “Penyelenggaraan Program Peningkatan Produktivitas Bagi Dunia Usaha dan Masyarakat Di Kab. Konawe Utara”. (sumber/adm)

Nb. Yuk gabung IICH dan IMECH 
Share on Google Plus

About Admin2

Berita Dekho (www.beritadekho.com) merupakan media nasional yang pada awalnya didirikan untuk mempromosikan potensi alumni Indonesia yang pernah kuliah dan menimba ilmu di India dan negara-negara Asia Selatan. Lihat info selanjutnya di sini

0 comments:

Post a Comment

loading...