BeritaDEKHO - Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita memantau langsung persiapan pameran berskala ekspor terbesar Trade Expo Indonesia (TEI) 2016, dimana pameran tersebut menargetkan transaksi barang senilai 800 juta dolar Amerika Serikat.
"Persiapan sudah bagus, cuma kita harus menyesuaikan dengan jadwal Presiden Joko Widodo karena acara beliau sangat padat. Kami mau ini jauh lebih baik lagi," kata Enggartiasto disela-sela kunjungan ke Jiexpo Kemayoran, Senin.
Ia mengatakan persiapan yang dilakukan hingga saat ini sudah cukup baik, masih banyak hal-hal yang akan menghadirkan produk-produk Indonesia yang berkualitas.
Paling tidak, lanjut Enggartiasto, pameran tersebut bisa mengantongi transaksi sebesar Rp2 triliun meskipun target transaksi untuk barang saja diperkirakan kurang lebih 800 juta dolar AS atau Rp10,4 triliun.
"Nilai tersebut masih akan terus berkembang. Responnya sudah bagus untuk TEI 2016," kata Enggartiasto yang kerap disapa Enggar itu. (adm)
"Persiapan sudah bagus, cuma kita harus menyesuaikan dengan jadwal Presiden Joko Widodo karena acara beliau sangat padat. Kami mau ini jauh lebih baik lagi," kata Enggartiasto disela-sela kunjungan ke Jiexpo Kemayoran, Senin.
Ia mengatakan persiapan yang dilakukan hingga saat ini sudah cukup baik, masih banyak hal-hal yang akan menghadirkan produk-produk Indonesia yang berkualitas.
Paling tidak, lanjut Enggartiasto, pameran tersebut bisa mengantongi transaksi sebesar Rp2 triliun meskipun target transaksi untuk barang saja diperkirakan kurang lebih 800 juta dolar AS atau Rp10,4 triliun.
"Nilai tersebut masih akan terus berkembang. Responnya sudah bagus untuk TEI 2016," kata Enggartiasto yang kerap disapa Enggar itu. (adm)
0 comments:
Post a Comment